Ini Dia 11 Tips dan Trik WhatsApp Tahun 2016 (Bagian 1)

ADSENSE Link Ads 200 x 90
ADSENSE 336 x 280
Ensifact - WhatsApp merupakan aplikasi chat paling populer di dunia. Banyak orang menyukai tampilan yang sederhana, serta kecepatan pengiriman pesan berupa teks, gambar, dan video. WhatsApp juga tidak boros baterai, RAM, serta hemat kuota data. Dengan segala kelebihannya, hampir semua pemilik smartphone pasti menggunakan WhatsApp sebagai aplikasi chat utamanya.


Nah, ini dia 11 tips dan trik whatsapp tahun 2016 yang wajib Anda ketahui :

1. Baca Pesan WhatsApp Tanpa Ketahuan Pengirim
Kamu pasti tahu, kan bahwa tanda sebuah pesan WhatsApp sudah dibaca adalah munculnya dua simbol ceklis biru pada smartphone si pengirim pesan. Nah, ternyata kamu bisa loh memilih untuk tidak memunculkan tanda ceklis biru ini setelah kamu membaca pesannya.


Namun, konsekuensi dari tips WhatsApp tersebut adalah kamu juga nggak bisa melihat apakah pesan kamu sudah dibaca atau belum. Karena tanda centang biru ini juga nggak akan muncul di smartphone kamu. Tapi, ada trik lain yang bisa kamu gunakan. Yaitu dengan mematikan koneksi internet kamu sebelum membaca pesan WhatsApp.

2. Bikin WhatsApp Jadi Hemat Kuota
Aplikasi WhatsApp sebenarnya memang ringan dan hemat kuota. Kecuali kalau kamu sering mengirim atau menerima gambar dan video lewat pesan WhatsApp dari teman-teman kamu. Nah, tips supaya WhatsApp nggak langsung men-download foto dan video yang dikirimkan teman kamu, matikan saja fitur auto download-nya.

3. Menggunakan 2 Akun WhatsApp dalam 1 Smartphone

Pasti ada di antara kamu yang membutuhkan dua akun WhatsApp berbeda, namun tetap bisa digunakan di satu smartphone saja. Ternyata caranya mudah. Kamu cukup menggunakan aplikasi bernama Disa.

4. Bikin WhatsApp Teman Kamu Rusak (Crash) dan Nggak Bisa Digunakan
Salah satu bug yang ditemukan pada WhatsApp terbaru adalah tidak mampu menampung terlalu banyak emoji. Kamu harus mengirim sekitar 4200 emoji secara bersamaan untuk bikin WhatsApp teman kamu crash dan nggak bisa digunakan sementara.


5. Menggunakan WhatsApp di Komputer atau Laptop

WhatsApp saat ini nggak cuma bisa digunakan di smartphone saja. Tetapi juga dapat digunakan di PC atau laptop. Caranya sangat mudah. Kamu hanya tinggal menggunakan WhatsApp Web yang merupakan fitur resmi dari WhatsApp.

6. Mengirim Pesan WhatsApp Secara Otomatis dan Terjadwal

Ternyata, kamu bisa mengirim pesan WhatsApp secara otomatis dan terjadwal, loh! Caranya adalah dengan menggunakan aplikasi bernama WhatsApp Scheduler. Dengan aplikasi ini, kamu bisa membuat sebuah pesan WhatsApp, lalu mengatur kapan dan berapa kali pesan tersebut akan dikirimkan secara otomatis.



Sumber: blog.duniawebsite.com



ADSENSE 336 x 280 dan ADSENSE Link Ads 200 x 90

0 Response to "Ini Dia 11 Tips dan Trik WhatsApp Tahun 2016 (Bagian 1)"

Posting Komentar